96 Tahun Sumpah Pemuda, Rutan Purbalingga Kobarkan Semangat Nasionalisme dan Persatuan

    96 Tahun Sumpah Pemuda, Rutan Purbalingga Kobarkan Semangat Nasionalisme dan Persatuan
    Upacara Hari Sumpah Pemuda ke-96 di Lingkungan Rutan Purbalingga

    Purbalingga - Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Purbalingga di bawah naungan Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah melaksanakan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 dengan tema "Maju Bersama Indonesia Raya", Senin(28/10/2024).

    Bertempat di lapangan Rutan, kegiatan ini diikuti oleh seluruh pegawai dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Kelas IIB Purbalingga, Bluri Wijaksono.

    Dalam amanatnya, Kepala Rutan Bluri Wijaksono membacakan sambutan dari Menteri Pemuda dan Olahraga yang menyampaikan kebanggaan terhadap para pemuda Indonesia di seluruh pelosok negeri dan dunia.

     "Kami bangga pada semangat para pemuda Indonesia. Mari kita bersama-sama menjaga persatuan dan terus berkontribusi bagi kemajuan bangsa, " ucap Bluri usai membacakan sambutan menteri.

    Upacara berlangsung dengan khidmat, seluruh peserta menghayati makna Sumpah Pemuda sebagai bentuk penghormatan terhadap perjuangan pemuda yang telah mengantarkan bangsa ke era kemerdekaan. 

    Seusai upacara, Bluri Wijaksono menyempatkan diri menemui awak media untuk berbagi pesan penting terkait peringatan ini. 

    Menurutnya, "Penting bagi kita semua, baik pegawai maupun warga binaan, untuk selalu menghargai perjuangan para pemuda Indonesia. Tanpa perjuangan mereka, Indonesia tidak akan seperti ini ", ungkap Bluri.

    Bluri berharap, melalui kegiatan ini, kecintaan dan rasa hormat terhadap Tanah Air semakin tertanam dalam hati seluruh jajaran Rutan Purbalingga.

     "Kami ingin upacara ini menjadi pengingat akan semangat persatuan yang harus terus kita jaga bersama. Semoga rasa cinta terhadap Indonesia semakin kuat di hati setiap pegawai dan warga binaan di Rutan Purbalingga, " tutup Bluri dengan penuh harapan.

    Dengan berjalannya upacara yang khidmat, menandakan bahwa Rutan Purbalingga berkomitmen tinggi dalam menanamkan nilai-nilai kebangsaan dan semangat persatuan di hati para pegawai serta warga binaan.

    kemenkumham rutan purbalingga
    Ari Setiawan

    Ari Setiawan

    Artikel Sebelumnya

    Karutan Purbalingga Bluri Wijaksono:Tingkatkan...

    Artikel Berikutnya

    Transformasi di Balik Jeruji: Karutan Purbalingga...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now

    Ikuti Kami